• Digitechno : Berita Teknologi Indonesia Terbaru
  • Home
  • About Us
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Contact
  • Home
  • Laptop
  • Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB

Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB

Posted by fandikLaptopOctober 20, 2020 14:07953 views

Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB

Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB

Digitechno.pro || Tahun baru, laptop baru! Jika Anda mulai bosan dengan laptop Anda yang sekarang, atau mungkin kinerja laptop yang sekarang tidak sebagus dulu saat baru barunya, saatnya mengganti laptop Anda. Tentunya sebelum membeli laptop baru Anda perlu pertimbangan agar tidak salah memilih.

Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB

Khusus Anda yang mencari laptop dengan kapasitas RAM 4 GB, Berikut adalah rekomendasi laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB yang bisa Anda gunakan sebagai pertimbangan.

  1. Asus E402WA

Asus E402WA

Harga laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB yang pertama ini berkisar antara 3,6 juta sampai 3,8 juta an saja. Laptop dengan ukuran layar 14 inchi ini memiliki berat 1,65 kilogram.

Baca Juga : Rekomendasi Laptop Asus yang Cocok untuk Mahasiswa

Asus E402WA diproduksi khusus untuk para milenial, disesain stylish, portabel, dan ringan agar pengguna dimudahkan dalam penggunaannya serta aktivitas sehari-hari. Harganya yang terjangkau bertujuan agar laptop Asus seri ini tepat sasaran untuk mahasiswa dan pelajar.

Hadir dengan prosesor Quad-core berbasis AMD E2-6110 berkecepatan 1,5 GHz, Asus E402WA memiliki RAM 4 GB yang cukup standar untuk aktivitas laptop yang ringan hingga berat.

Penyimpanan pada laptop Asus seri ini sebesar 500 GB dengan sistem operasional Windows 10. Sayangnya varian warna pada Asus E402WA hanya satu, yakni biru tua saja.

  1. Asus X455LA

Asus X455LA

Laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB selanjutnya adalah Asus X455LA. Hadir dalam tiga varian, laptop Asus seri ini dapat Anda pilih dengan RAM 2 GB, 4 GB, atau 8 GB.

Selain RAM, Anda kembali diberi pilihan pada prosesor yang disematkan. Pilihan tersebut antara lain Core i3, Core i5, dan Core i7. Agar kedepannya laptop Anda tidak terlalu jadul dengan teknologinya, disarankan untuk memilih Asus X455LA dengan prosesor Core i5 atau Core i7 saja.

Laptop dengan layar 14 inchi ini mempunyai grafis berupa Intel HD Graphics yang mampu memberikan tampilan berkualitas. Meski laptop ini belum mendukung fasilitas touchscreen, sistem Windows 10 sudah disematkan pada Asus X455LA. Untuk harga, laptop Asus seri ini dibanderol dengan harga 5 juta an.

  1. Asus A407UB

Asus A407UB

Baca juga
  • Kamu Harus Tau 7 Laptop Asus Terbaik Saat ini
  • Rekomendasi Laptop Asus Gaming 3 Jutaan Terbaik
  • Inilah Rekomendasi Laptop Asus Tipis 5 Jutaan
  • Rekomendasi Laptop Asus Gaming 5 Jutaan Terbaik 2019

Kelebihan mencolok pada Asus A407UB dibanding rekomendasi sebelumya adalah adanya fitur fingerprint sensor pada laptop ini. Fitur tersebut memberikan keamanan yang mumpuni untuk laptop ini serta data-data didalamnya.

Baca Juga : Rekomendasi Laptop Asus Terbaik dan Murah saat ini

Laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB yang dijual seharga 6 juta an ini mempunyai penyimpanan yang cukup besar, yakni 1 Terabyte. Perpaduan antara RAM 4 GB dengan kapasitas penyimpanan ini mendukung aktivitas editting video yang membutuhkan space kinerja besar.

Selain itu, Asus A407UB juga dibekali dengan performa grafis yang lebih baik dibanding laptop sekelasnya, performa grafis pada laptop ini didukung oleh Nvidia Geforce MX110.

Dari keunggulan-keunggulan tersebut, ada kekurangan yang masih bisa dimaklumi pada laptop Asus seri ini. Prosesor yang disematkan masih berupa Core i3, yang terbilang cukup ketinggalan untuk masa kini.

  1. Asus A407MA

Asus A407MA

Memiliki tampilan berkelas dan keamanan yang terjamin, Asus A407MA hadir dengan berbagai keunggulan dengan harga yang terjangkau. Seperti pada rekomendasi laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB sebelumya, Asus A407MA juga sudah dibekali dengan fingerprint sensor.

Tampilan berkelas pada laptop ini dihadirkan dengan dua varian warna yang dapat Anda pilih sesuai selera, Icecle Gold dan Stary Grey.

RAM 4 GB DDR4 yang disematkan pada laptop Asus seri ini dapat Anda upgrade hingga 16 GB. Tampilan grafis didukung oleh Intel UHD Graphics 600 yang dilengkapi 12 Execution Unit berkecepatan 600 MHz.

Untuk prosesornya, Asus A407MA difasilitasi prosesor berupa Intel Celeron N4000 Dual-core dengan TurboBoost hingga 2,6 GHz.

  1. Asus X441MA

Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB

Rekomendasi laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB yang terakhir ialah Asus X441MA. Dijual dengan harga 4,5 juta an, laptop Asus seri ini memberikan spesifikasi yang cukup standar dari laptop sekelasnya.

Difasilitasi prosesor Intel Celeron N4000 yang merupakan generasi Gemini Lake, laptop 14 inchi ini memiliki RAM 4 GB DDR 4 yang dapat Anda tingkatkan hingga 16 GB DDR4, atau sesuai kebutuhan Anda. Selain itu, Asus X441MA juga dibekali gudang penyimpanan sebesar 1 Terabyte.

Baca Juga : Daftar Laptop Asus Terbaru 2019

Itulah rekomendasi laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB yang dapat Anda gunakan sebagai pertimbangan. Sambut tahun baru Anda dengan laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB!

Related

Tags: laptop, laptop Asus, laptop Asus terbaru 2019 RAM 4 GB
SHARE ON Whatsapp Facebook Pinterest Twitter Stumble it Digg this Linkedin Del.icio.us

Postingan Terkait dari "Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 4 GB"

Laptop Asus X550VX

Kamu Harus Tahu 5 Laptop Asus Gaming Paling Murah ini

Kamu Harus Tahu 5 Laptop Asus Gaming Paling Murah ini Digitechno.pro || Jika kita mendengar laptop gaming, terbayang suatu perangkat canggih berbasis teknologi yang identik de...

Rekomendasi Laptop Asus Gaming 3 Jutaan Terbaik

Daftar Laptop Asus Gaming Keluaran Terbaru

Daftar Laptop Asus Gaming Keluaran Terbaru Digitechno.pro || Seperti yang sudah diketahui oleh kebanyakan gamers, kamu akan membutuhkan laptop dengan spesifikasi yang canggih...

Laptop Asus Terbaik Harga 3 Jutaan

Rekomendasi Laptop Asus Terbaik Harga 3 Jutaan

Rekomendasi Laptop Asus Terbaik Harga 3 Jutaan Digitechno.pro || Punya anggaran terbatas 3 jutaan untuk beli laptop? Yuk simak daftar laptop Asus terbaik harga 3 jutaan yang b...

ASUS A455LB-WX034D

Inilah Laptop Asus Gaming 8 Jutaan Terbaik Saat Ini

Inilah Laptop Asus Gaming 8 Jutaan Terbaik Saat Ini Digitechno.pro || Sedang cari referensi laptop asus gaming 8 jutaan terbaik saat ini? Berikut ini daftar lengkapnya. Laptop...

laptop Asus Core i7 5 jutaan

Rekomendasi Laptop Asus Core i7 5 Jutaan Terbaik

Rekomendasi Laptop Asus Core i7 5 Jutaan Terbaik Digitechno.pro || Bicara soal prosesor laptop, rupanya prosesor pada laptop cukup penting untuk dijadikan pertimbangan sebelum...

Kamu Harus Tahu 7 Laptop Asus Tipis dan Ringan Berikut Ini

Kamu Harus Tahu 7 Laptop Asus Tipis dan Ringan Berikut Ini

Kamu Harus Tahu 7 Laptop Asus Tipis dan Ringan Berikut Ini Digitechnjo.pro || Seiring dengan perkembangan teknologi, laptop kini tampaknya menjadi semakin tipis saja. Tidak he...

Daftar Lengkap Laptop Asus Terbaru 2019Rekomendasi Laptop Asus Terbaru 2019 RAM 8 GB

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Inilah Laptop Asus Terbaik dan Murah Saat ini
  • Rekomendasi Laptop Asus Terbaik Harga 3 Jutaan
  • Kamu Harus Tau 7 Laptop Asus Terbaik Saat ini
  • Rekomendasi Laptop Asus Terbaik Dibawah 5 Jutaan
  • Rekomendasi Laptop Asus Terbaik Harga 4 Jutaan

Categories

  • drone
  • Gadget
  • kamera
  • Laptop
  • Laptop Asus
  • News
  • Smartphone
  • Home
  • About Us
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Contact

Copyright© 2018 - Digitectno.pro